Berita Terkini

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pengawas

#TemanPemilih
Jumat (11/3/22), KPU Kabupaten Brebes mengikuti Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pengawas di Lingkungan Sekretariat KPU Provinsi dan Sekretariat KPU Kabupaten/Kota se Jawa Tengah yang dilaksanakan secara luring dan daring oleh KPU Provinsi Jawa Tengah.
Pengambilan Sumpah dilakukan oleh Sekretaris KPU Provinsi Jawa Tengah Sri Lestariningsih secara daring dan disaksikan oleh Komisioner, Sekretaris dan seluruh staf KPU Kabupaten Brebes.
Adapun Pejabat Pengawas yang dilantik pada Sekretariat KPU Kabupaten Brebes yakni:
1. LESIANA WIJIASTUTI, S.Kom
    (Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum dan Logistik)
2. HERRY FAJAR PURNOMOSIDI, SE
    (Kepala Sub Bagian Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Partisipasi dan Hubungan Masyarakat)
3. HERU KRISTANTO, S.Kom
    (Kepala Sub Bagian Perencanaan, Data dan Informasi)
4. IMAN SYAH BUDIONO, SH
    (Kepala Sub Bagian Hukum dan SDM)

Selamat bertugas kepada Bapak-Bapak dan Ibu Pejabat Pengawas, semoga amanah dalam mengemban tugas.

#KPUMelayani
#PemiluSerentak2024

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 50 kali